Rabu, 20 Januari 2010

Review: Five For Fighting – Slice


Penantian selama 3 tahun tidaklah sia-sia, John Ondrasik atau yang lebih ngepop dengan nama Five For Fighting kembali dengan merilis albumnya yang ke-5. Tetap konsisten dengan warna rock pianonya. Lagu-lagu Ondrasik memang senantiasa kupinggenic. Sayangnya begitu konsisten dengan warna musiknya, album ini terasa kurang eksplorasi secara musikal. Mungkin akan terasa monoton bagi sebagian penikmat musik. Meski bagi penggemarnya tentu hal ini tidak akan menjadi masalah. Untungnya Ondrasik memiliki kekuatan dalam lirik yang menyentuh, melodi piano yang membius juga warna suara yang khas, terutama pada falsettonya. ‘Hope’ menjadi favorit saya yang pertama. Intro dengan iringan piano terasa bagai lagu gerejawi. Hingga kemudian berpadu dengan strings section dan di bagian akhir diimbuhi sentuhan banjo. Terdengar begitu memikat. Liriknya yang indah juga membangkitkan semangat.
When life's got you down and you can't make a sound Cause love has forsaken you When you burning on fire but have no desire to put out the flames in You gotta have hope, you gotta have something there's always a reason to break Hope, cause nothing less will save the day
Ondrasik senantiasa kental dengan nuansa tenang, sendu namun kontemplatif. Hampir sebagian besar komposisi di album ini dipresentasikannya dengan orchestra. Seperti pada ‘Note To The Unknown’, ‘Tuesday’, atau ‘Story Of Your Life’. Meski Ondransik lebih kuat pada ballad, ia juga mampu mempresentasikan lagu-lagu yang bertempo sedang dengan nuansa yang lebih riang, keluar dari ciri khasnya yang sendu. Seperti pada ‘Above The Timberline’ atau komposisi ‘Story Of Your Life’. Sebagai penutup Ondrasik akan membuai kita dengan komposisi ‘Augie Nieto’ yang punya tekstur lembut dengan nuansa akustik. Album ini pas dinikmati dengan suasana akhir tahun yang mendung dan menemani kita merenung sebelum memasuki tahun yang baru.

Track List:

1. "Slice"

2. "Note to the Unknown Soldier"

3. "Tuesday"

4. "Chances"

5. "This Dance"

6. "Above the Timberline"
7. "Transfer"

8. "Hope"

9. "Story of Your Life"

10. "Love Can't Change the Weather"

11. "Augie Nieto"

12. "Nowhere Bar" (iTunes exclusive track)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar